Badan Permusyawaratan Desa
31 Januari 2017 19:22:46 WIB
BADAN PERMUSYAWARATAN DESA
Badan Permusyawaratan Desa atau yang disebut dengan nama lain adalah lembaga yang melaksanakan fungsi pemerintahan yang anggotanya merupakan wakil dari penduduk Desa berdasarkan keterwakilan wilayah dan ditetapkan secara demokratis.
Dalam upaya meningkatkan kinerja kelembagaan di tingkat Desa, memperkuat kebersamaan, serta meningkatkan partisipasi dan pemberdayaan masyarakat, Pemerintah Desa dan Badan Permusyawaratan Desa memfasilitasi penyelenggaraan Musyawarah desa .
Tugas Badan Permusyawaratan Desa:
- Menggali aspirasi masyarakat;
- Menampung aspirasi masyarakat;
- Mengelola aspirasi masyarakat;
- Menyalurkan aspirasi masyarakat;
- Menyelenggarakan musyawarah BPD;
- Menyelenggarakan musyawarah Desa;
- Membentuk panitia pemilihan Kepala Desa;
- Menyelenggarakan musyawarah Desa khusus untuk pemilihan Kepala Desa antarwaktu;
- Membahas dan menyepakati rancangan Peraturan Desa bersama Kepala Desa;
- Melaksanakan pengawasan terhadap kinerja Kepala Desa;
- Melakukan evaluasi laporan keterangan penyelenggaraan Pemerintahan Desa;
- Menciptakan hubungan kerja yang harmonis dengan Pemerintah Desa dan lembaga Desa lainnya; dan melaksanakan tugas lain yang diatur dalam ketentuan peraturan perundang-undangan.
Daftar Anggota BPD Desa Seloharjo :
UNSUR NAMA ALAMAT
KETUA : BASUKI SOKA
WAKIL KETUA : RHOMANSYAH TRI S NGENTAK
SEKERTARIS : RUTIJO NGRECO
ANGGOTA : SUPARNO BLALI
ANGGOTA : SUTOPO DUKUH
ANGGOTA : RINI WIWID W NAMBANGAN
ANGGOTA : HARTANA PENTUNG
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Kemarin | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Jumlah Pengunjung | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
- SATLANTAS POLRES BANTUL MELAKUKAN PELAYANAN SIM MASUK KALURAHAN
- SATGAS COVID-19 KALURAHAN SELOHARJO MELAKUKAN PENYEMPROTAN DIRUMAH WARGA YANG TERKENA COVID
- MUSYAWARAH BLT DD 2021
- Manfaat Sinar Ultraviolet Untuk Daya Tahan Tubuh
- Himbauan Untuk Warga Masyarakat Mengenai Covid-19
- Ancaman Pidana Bagi Yang Berkerumun
- Bhabinkamtibmas Desa Seloharjo Memberi Himbuan Kepada Masyarakat Tentang Pencegahan Virus Covid-19